LG kembali memperkaya jajaran ponsel pintar Android-nya. Dan, Optimus Me P350 tampaknya diposisikan sebagai salah satu smartphone murah. Juga, bisa dibilang lebih bernuansa remaja, dimana dikabarkan akan tampil dengan bermacam pilihan warna. Malah, seringkali disebutkan bahwa P350 ini versi ‘muda-mudi’ dari ponsel popular LG, Optimus One.
Optimus Me hadir dengan sistem operasi Android v2.2 Froyo, yang didukung oleh fasilitas koneksi lengkap. Sebutlah 3G, Wi-Fi dan GPS. Juga, port microUSB dan Bluetooth.
Sayang, pihak LG tak menyebutkan diagonal layar yang dipakai Optimus Me P350, meski resolusi layarnya sudah disebutkan HVGA (320x480 piksel). Begitu pula dengan kecepatan prosesor dan RAM, tak diinformasikan. Hanya, bila kita berpikir bahwa LG Optimus Me dan Optimus One ‘dekat’, maka bisa dikira-kira bahwa clock speed ‘otaknya’ 600 MHz dan memori RAM 512 MB.
Sektor kamera Optimus Me sebatas mengandalkan resolusi 3,15 MP. Tapi, lagi-lagi belum diketahui kemampuan rekam videonya, baik tipe file maupun kualitasnya. Moga saja, dalam beberapa pekan ke depan semua data spesifikasi dari ponsel ini muncul secara jelas, seiring dengan rencana kehadirannya di pasar global.
Spesifikasi:
Jaringan : Quad Band & HSDPA
Dimensi / berat : 11,35x5,9x1,33 cm/130 gram
OS : Android v2.2 Froyo
Layar : TFT capasitive touchscreen 262.144 warna, 320x480 piksel
Kamera : 3,15 MP (20148x1536 piksel), geo-tagging, video
Messaging : sms, mms, email, push email, IM
Data transfer : GPRS, EDGE, HSDPA
Browser : HTML
Memori : internal 140 MB, slot microSD card (up to 32GB)
Fitur lain : polifonik (MP3), java MIDP 2.0, sensor accelerometer & proximity, WiFi 802.11 b/g/n, GPS (A-GPS), SNS integration, Google search, Maps, Gmail, digital compass, YouTube, GTalk, player MP3/WAV/WMA/eAAC+, player MP4/H.264/H.263/WMV, radio FM stereo (RDS), jack audio 3,5mm, viewer document, organiser, voice memo, speakerphone, Bluetooth v2.1 (A2DP), port microUSB 2.0
Baterai : Li-Ion 1500 mAh
(sumber tabloid pulsa)
No comments:
Post a Comment